Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran IPA bagi Guru-Guru SMP Pahae Jae (Proker kelima)

Proker kelima : Menganalisis hasil pelaksanaan projek untuk mengetahui keefektifan projek

    Setelah para Ibu Guru mengirimkan ke grup hasil media yang mereka buat. Dari hasil  media berupa “power point” dan “makromedia flash” yang dibuat oleh para guru dievaluasi dan dianalisis kelebihan dan kekurangannya. Dari beberapa hasil media power point yang dibuat rata-rata menunjukkan hasil yang baik, dimana standar pembuatannya cukup berhasil dilaksanakan oleh para guru. Mulai dari bentuk huruf, ukuran huruf, kontras warna background dan memperhatikan  gambar ataupun ikon pelengkapnya. Dengan kata lain, para guru semakin meningkatkan kemampuan membuat power point yang lebih menarik dan untuk mengurangi suasana monoton dalam pembelajaran. Yang menjadi sedikit perdebatan yaitu masih ada yang menggunakan uraian materi bukan point-point materinya, tetapi ini bukanlah masalah yang rumit. Secara keseluruhan pembuatan media power point lebih bagus daripada pembuatan media makromedia flash. Bahkan ada guru yang baru saja mengetahui jenis media ini, sehingga saat mereka melakukan pelatihan agak cukup sulit. Para guru pun berulang-ulang melihat ataupun memperhatikan video tutorial yang telah dibagikan.

    Meskipun makromedia merupakan hal yang baru, para guru tetap berusaha untuk membuat flash yang cukup bagus. Pembuatan background yang sudah tepat, pengaturan lembar kerja yang bagus, dan memperhatikan layer-layer beserta scenenya. Yang menjadi sedikit kekurangannya yaitu pembuatan motion tween yang masih ada berantakan dan memerlukan muatan penyimpanan yang cukup besar. Selain menonton video tutorial, para guru juga menonton dari referensi yang telah dibagikan. Sehingga informasi yang diperoleh cukup luas. Pada intinya, dari evaluasi ini diperoleh banyak manfaat dan dan pelaksanaannya cukup efektif disertai dengan latihan yang selalu dilakukan untuk peningkatan kemampuan guru dalam membuat media pembelajaran IPA dengan menggunakan power point dan makromedia flash.  

    Adapun kesan rata-rata guru yaitu pembuatan materi pelatihan yang mudah dipahami, dan selalu menjelaskan dengan perlahan sehingga guru tersebut mudah mengerti. Selain itu, guru dapat lebih mudah menyampaikan materi terhadap siswa dengan harapan siswa dapat lebih paham dengan materi yang guru tersebut sampaikan dengan menggunakan media tersebut.

 

Daftar hasil media powerpoint yang dibuat oleh para guru dapat diakses pada link berikut : https://drive.google.com/drive/folders/1sh0NgQVUD24s6yaNDWbrz8Qvj0l2CRVy?usp=sharing

 

Daftar hasil media makromedia flash yang dibuat oleh para guru dapat diakses pada link berikut : https://drive.google.com/drive/folders/1DQAmOAeFyw8DB0RK_7-n26kfEpHeCPgd?usp=sharing

 

 

Tentang Penulis