Pemberian Materi Mengenai Kesehatan Mental dan Pemberian Audio Relaksasi Kepada Masyarakat Sasaran
- Oleh Putu Ninda Yuliana
- Thursday 08/07/2021
- Kelompok 207, Kelompok, Kelompok
Pada hari ini penulis melaksanakan kegiatan dengan memberikan materi mengenai kesehatan mental di masa pandemi dan memberikan audio relaksasi kepada masyarakat sasaran. Pemberian materi serta audio dilaksanakan pada jam 11.00 - 13.00. Pemberian materi serta audio dilaksanakan melalui Whats App Group yang telah dibentuk bersama masyarakat sasaran. Masyarakat sasaran terdiri dari 5 orang yang mana semuanya adalah mahasiswa yang memiliki masalah yang sama. Dari respon yang diberikan oleh masyarakat sasaran, mereka sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Mereka menyukai audio relaksasi yang diberikan, yang mana audio tersebut dapat menenangkan pikiran. Selain itu materi yang diberikan juga telah mengandung segala hal mengenai kesehatan mental yang dapat menambah pengetahuan. Jadi pada kegiatan yang telah berlangsung hari ini dilaksanakan dengan lancar dan semua masyarakat sasaran merespon dengan baik.
Materi dan audio dapat diakses pada link berikut :
https://drive.google.com/file/d/1m-f0i6Z5zBuFaDxiEIuHaWo0_UNA03Cn/view?usp=sharing
https://drive.google.com/file/d/1m2MLqAl3M9uokBsCdNbru7GY-O-yG2wK/view?usp=sharing