Pemberian Materi Mengenai Pentingnya Mengetahui Pengeluaran dan Pemasukan di Masa Pandemi Kepada Masyarakat Sasaran KKNbD
- Oleh Komang Ade Komala Savitri
- Monday 12/07/2021
- Kelompok 212, Kelompok, Kelompok
Telah dilaksanakannya program kerja KKNbD pada tanggal 12 Juli 2021 yang dilakukan secara daring (dalam jaringan) mulai dari jam 17.00 sampai dengan 18.15 WITA di Desa Kesiman Petilan, Kecamatan Denpasar Timur, Kota Denpasar, Provinsi Bali. Kegiatan yang dilaksanakan berjudul "Pemberian Materi Mengenai Pentingnya Mengetahui Pengeluaran dan Pemasukan di Masa Pandemi Kepada Masyarakat Sasaran KKNbD". Kegiatan ini dilakukan supaya masyarakat sasaran dalam program KKNbD mengetahui cara-cara mengelola keuangan yang baik dengan mengetahui berapa jumlah pengeluaran dan pemasukan, alokasi dana, serta aplikasi mencatat pemasukan dan pengeluaran.
Kegiatan yang dilaksanakan oleh mahasiswa yang bernama Komang Ade Komala Savitri. Kegiatan ini mengajak masyarakat sasaran untuk memahami materi yang dikirim dalam bentuk Powerpoint yang memuat strategi tepat mengatur pemasukan, apa saja aplikasi pengelolaan keuangan beserta pengertian dan fitur yang terdapat pada aplikasi tersebut. Selain itu pula, mahasiswa memberikan video mengenai alokasi dana yang tepat. Berikut merupakan link video yang mahasiswa tayangkan selama kegiatan berlangsung https://youtu.be/GfNodmT5Qyc. Pemberian materi kepada masyarakat sasaran diberikan dalam bentuk Powerpoint dan materi tersebut dapat dilihat pada link berikut. https://drive.google.com/drive/folders/1kt7EaeTdy4DkyX17PfeDxc91hgeD0-16?usp=sharing
Kemudian, dalam pelaksanaan kegiatan ini, memanfaatkan aplikasi WhatsApp Grup sebagai media penyalur materi dan Zoom Meeting sebagai media perantara dalam menyampaikan materi. Kegiatan ini diikuti sebanyak 5 orang karena masyarakat lainnya memiliki kesibukan lain yang menyebabkan tidak dapat mengikuti kegiatan tersebut. Berikut adalah link yang digunakan mahasiswa bersama masyarakat sasaran dalam melaksanakan kegiatan tersebut. https://us04web.zoom.us/j/74450373998?pwd=L0g5LzJja2tiSkJOdjhqR0MrRllhdz09