Pemberian Pretest dan Materi Basic English (Introduction self & things in classroom)
- Oleh Ni G.A Made Ari Dharma Pattni
- Wednesday 07/07/2021
- Kelompok 88, Kelompok, Kelompok
Kegiatan yang dilaksakan pada tanggal 7 Juli 2021 ini, adalah kegiatan pemberian pretest dan materi awal terkait dengan Basic English. Kegiatan pembelajaran ini dimulai dari jam 13:00-16:00. Kegiatan pembelajaran dibagi menjadi 2 sesi, dimana sesi pertama dimulai dari jam 13:00-14:00 lalu diselingi istirahat 30 menit. Sedangkan untuk sesi selanjutnya dimulai dari jam 14:30-16:00. Untuk kegiatan kali hari ini, adapun beberapa masyarakat sasaran yang berpartisipasi yaitu:
1. Ni Putu Ardina Santya Dewi
2. I Gusti Ngurah Agung Made Krisna Candra Winata
3. Kadek Ayu Marlina Dewi
4. Gusti Ayu Manik Pertiwi
5. I Putu Gede Panji Kusuma Wijaya
6. Ni Putu Yulia Purnama Sari
Seperti biasanya kegiatan pembelajaran diawali dengan doa dan penggunaan hand sanitizer. Selain itu, masyarakat sasaran juga wajib menggunakan masker selama kegiatan pembelajaran. Selanjutnya, pada kegiatan kali ini, ada 2 kegiatan inti yang dilaksanakan yaitu pemberian pretest dan materi Basic English tepatnya materi mengenai Introduction self dan things in classroom (benda-benda di dalam kelas). Pretest dan materi ini sudah disiapkan oleh penulis pada hari sebelumnya. Pemberian pretest ini dilakukan dengan membagikan lembar test mengenai seluruh materi yang akan diajar selama kegiatan pembelajaran. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan awal masyarakat sasaran sebelum diajar. Setelah pemberian pretest, kegiatan berlanjut dengan pemberian materi Basic English kepada masyarakat sasaran dengan menjelaskan materi di papan tulis yang sudah disediakan.
Secara keseluruhan, seluruh masyarakat sasaran terlihat bersemangat dan menikmati kegiatan pembelajaran yang dilakukan karena dapat berinteraksi dengan teman-teman secara langsung. Semoga pembelajaran yang dilakukan hari ini dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat sasaran