Pembuatan WhatsApp Group, Perkenalan, dan Penyampaian informasi mengenai program kerja kepada masyarakat sasaran

Senin, 5 Juli 2021 merupakan hari pertama pelaksanaan KKNbD. Di hari pertama ini penulis melaksanakan kegiatan yang berkaitan dengan penyampaian beberapa informasi awal mengenai pelaksanaan KKNbD kurang lebih 5 minggu ke depan. Adapun beberapa kegiatan yang penulis laksanakan di hari pertama sebagai berikut : 

1. Penulis memperkenalkan diri kembali dalam WhatsApp group dan menjelaskan kepada masyarakat sasaran tujuan dibuatnya group tersebut. Tujuan dibuatnya group WhatsApp yaitu agar mempermudah kami dalam berkomunikasi dan mempermudah dalam penyampaian informasi mengenai materi-materi dan pelatihan-pelatihan yang akan diberikan. 

2. Penulis menyampaikan informasi mengenai program kerja yang sudah direncanakan dalam pelaksanaan KKNbD ini. Dalam penyampaian informasi penulis menggunakan dua cara yaitu penyampaian secara daring dengan menggunakan media WhatsApp group dan penyampaian secara luring atau tatap muka dengan berkunjung ke salah satu rumah masyarakat sasaran dengan maksud silahturahmi serta menyampaikan program kerja yang sudah direncakan. 

3. Setelah dipastikan seluruh mayarakat sasaran memahami informasi yang sudah disampaikan. Selanjutnya, penulis akan menginformasikan kembali terkait pemberian materi yang akan dilaksanakan pada hari Rabu, 7 Juli 2021.

Tentang Penulis