Penyebaran Kueisioner melalui Google Form serta Pemberian materi terkait Pencegahan COVID-19 dan materi Ecoenzym
- Oleh I Gusti Agung Ayu Suryantini
- Wednesday 14/07/2021
- Kelompok 243, Kelompok, Kelompok
Google
Forms atau Google formulir merupakan sebuah aplikasi lain yang digunakan untuk
proses diskusi terhadap masyarakat sasaran. Aplikasi ini sangat familiar digunakan di zaman serba
teknologi ini, kegunaannya yaitu untuk membuat pertanyaan berupa survei dan
kuis yang dapat diisi oleh siapapun yang menjadi sasaran dalam melakukan proses
kegiatan atau pengamatan. Tujuan pembuatan google form ini adalah untuk mengetahui permasalahan
masyarakat sasaran di Dusun Taman Sari Mekar dan sebagai alat untuk membuka
sesi diskusi pada pertemuan kali ini. Tanggal 13 Juli 2021 dilakukan pembuatan Kueisioner, kemudian pada tanggal 14 Juli
2021 Kueisioner ini diberikan ke masyarakat sasaran melalui tautan Link Google Drive yang dibagikan dalam grup Whatsapp. Setelah itu saya menerima jawaban dari masyarakat dengan jangka waktu yang berbeda-beda serta jawabannya juga bervariasi.
Berikut merupakan 6 pertanyaan terkait pencegahan
COVID-19 dan materi Ecoenzym yang telah saya buat beserta hasil yang saya terima. Untuk
pertanyaan pertama. Apakah bapak/ibu serta teman-teman sudah mengetahui
info-info terbaru terkait varian
COVID-19 yang sedang terjadi di Indonesia, Tahapan-tahapan mencuci
tangan yang benar menurut WHO, Masker yang dapat digunakan, pencegahan virus
varian baru COVID-19? Diperoleh hasil 66,7% masyarakat sasaran
merespon agak tahu, dan 33,3% merespon sangat tahu. Pertanyaan kedua yaitu,
Apakah Bapak/ibu serta teman-teman sudah rutin membersihkan lingkungan dengan
baik? diperoleh hasil 66,7% masyarakat menjawab mungkin dan 33,3% masyarakat
menjawab Iya. Pertanyaan ketiga yaitu, Di situasi PPKM yang sedang berlaku saat
ini apakah bapak ibu serta teman-teman masih melakukan aktivitas (berpergian)
seperti biasa? Diperoleh hasil 83,3% menjawab tidak dan 16,7%
menjawab mungkin. Pertanyaan keempat yaitu, Apakah bapak/ibu serta teman-teman
sudah sering membawa peralatan preventif virus COVID-19 (handsanitizer) saat keluar
rumah/berpergian? 66,7% menjawab agak sering dan 33,3% menjawab sangat sering.
Pertanyaan kelima yaitu, Apakah bapak/ibu serta teman-teman mengetahui kalau
kita dapat memanfaatkan kulit buah dan sayuran untuk pembuatan Ecoenzym yang
dapat dijadikan sebagai handsanitizer? Hampir 83,3% menjawab tidak dan 16,7%%
menjawab mungkin. Dan pertanyaan keenam yaitu Apakah Bapak/ibu serta
teman-teman sebelumnya pernah melakukan pembuatan Ecoenzym dari kulit buah dan
sayuran yang dijadikan sebagai handsanitizer? Di dapatkan ringkasan 100%
Masyarakat Sasaran menjawab tidak pernah. Dengan adanya hasil diatas, maka
dibagikan sebuah materi terkait pencegahan COVID-19 dan Ecoenzym melalui Grup Whatsapp dalam bentuk Power Point yang nantinya dapat memberikan pengertian terhadap masyarakat akan pentingnya menjaga diri dari virus tersebut serta menambah hal baru terkait adanya pengolahan kulit buah dan sayuran yang dapat dijadikan sebagai Ecoenzym untuk mencegah virus COVID-19
Terkait dengan foto hasil Google Form ini sudah dirangkum melalui link tautan dibawah ini:
https://drive.google.com/drive/folders/1o_ZRfFX3tgck0kqFyDZb9TVjLv7XNLBy?usp=sharing