Penyuluhan tentang Peran orang Tua dalam Membimbing Anak Belajar pada Masa Covid-19
- Oleh Ni Putu Diah Mahendri Dewi
- Friday 17/07/2020
- Kelompok 120, Kelompok, Kelompok
Pada 17 Juli 2020, mahasiswa membagikan informasi tentang peran
orang tua dalam membimbing anak belajar pada masa Covid-19 dalam bentuk file
pdf yang telah disusun oleh mahasiswa sebelumnya. Dalam file tersebut memuat :
1. Tahapan perkembangan anak menurut Jean Piaget,
2. Manfaat orang tua menemani anak belajar, dan
3. Tiga peran orang tua pada pendidikan di zaman sekarang.
Mahasiswa juga menambahkan tentang kaitannya peran orang tua dengan pembelajaran jarak jauh selama masa Covid-19 , hal ini untuk meningkatkan pemahaman orang tua tentang perannya dalam perkembangan pengetahuan anak dan memjaga agar proses belajar anak tetap berlangsung secara teratur dari rumah.
Pada pertemuan ketiga tidak dilakukan pertemuan melalui panggilan video dikarenakan bertepatan dengan persiapan hari raya Tumpek Landep, yang menyebabkan masyarakat sasaran sibuk mempersiapkan sarana upacara dan akan kesulitan jika diminta untuk melakukan panggilan video. Namun, penyuluhan materi di pertemuan ke-3 ini akan kembali di bahas pada pelaksanaan kegiatan di pertemuan selanjutnya saat melakukan panggilan video untuk memantapkan pemahaman orang tua berkaitan dengan informasi yang dibagikan oleh mahasiswa.