Evaluasi Kegiatan KKNbD Di SDN 1 Pegayaman Desa Pegayaman

Evaluasi di dalam dunia pendidikan sering kita dengar dengan Evalusi Pembelajaran, dimana tenaga pendidik di tuntut untuk melakukan Evaluasi terhadap pembelajaran yang mereka berikan kepada peserta didik.

Evaluasi sangat penting bagi berjalannya suatu program, baik itu program pendidikan, pembelajaran, atau pun pelatihan. Biasanya tujuan dari diadakannya evaluasi ialah untuk mengetahui apakah program yang sudah dijalankan seperti program-program tersebut di atas, tersampaikan kepada peserta dengan baik, atau sesuai dengan target/tujuan dari program tersebut, ataukah belum sama sekali. 

Untuk kegiatan terakhir yaitu dilakukan pada tanggal 31 Juli 2021. Pada kegiatan terakhir ini saya bersama siswa sasaran melakukan evaluasi terhadap kegiatan KKNbD yang telah dilakuan kurang dari sebulan. Dalam evaluasi kali ini saya melakukannya secara tatap muka atau offline dengan tujuan agar pesan yang disampaikan dapat dimengerti oleh siswa sasaran.

Dalam Evaluasi tersebut berupa pertanyaan yang terkait dalam materi video pembelajaran Sejarah Penjajahan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Kemudian tahap terakhir yaitu wawancara mengenai kendala atau masalah yang dihadapi oleh siswa sasaran selama kegiatan KKNbD ini berlangsung.