Evaluasi Kegiatan KMbd 2020 di Desa Tinga-Tinga
- Oleh Komang Ari Aprillia
- Monday 03/08/2020
- Kelompok 204, Kelompok, Kelompok
Hari ini (3/80 saya telah merangkum hasil evaluasi bedasarkan
pesan dan kesan yang ditulis oleh masing-masing masyarakat sasaran melalui
google form yang disebarkan sejak Sabtu (1/8) kemarin dan bedasarkan apa yang telah dilaksanakan. Berikut ini adalah pesan
dan kesan yang dituliskan oleh masyarakat sasaran :
a. Mila Saesarista
“Kesan saya mengikuti kegiatan ini yaitu saya
mengetahui cara menanam sayur-sayuran untuk menghilangkan rasa bosan saya
ketika di rumah saja. Pesannya mungkin kedepannya bisa diajarkan secara
langsung mengenai cara menanamnya agar tidak salah dan bibit dapat tumbuh dan
berkembang dengan baik terimakasih”.
b. Bagus Ari :
“Saya sangat senang dengan program yang
dilakukan oleh kakak kkn, ini menjadikan hal yang dapat menambah pengetahuan
dan wawasan saya tentang bagaimana cara kita untuk memanfaatkan lahan yang
kosong, sangat intresting meskipun dalam situasi di tengah pandemi ini yang
begitu susah untuk kemana mana dan harus tetap dirumah tapi dengan adanya
kegiatan ini bisa menjadi solusi mengatasi kejenuhan ditengah pandemi. Terima
kasih atas semuanya, dan sukses selalu kak”
c.
Desak Eni Sapitri
“Dengan pemberian informasi vertikal
garden melalui tutorial video titok yang diberikan sangat memberikan ilmu yang
menghibur, menarik, sehingga ilmu dapat dengan mudah dipahami dan diterapkan.
Mungkin ilmu konservasi seperti ini bisa disebarluaskan lagi di masyarakat
maupun khalayak lainnya.”
d.
Indra Wahyuni
“Saya sangat bangga mengikuti kegiatan
KMbD ini karena sangat membantu sekali terutama bagi saya yang masih kurang
pengetahuan mengenai bercocok tanam secara vertikal. Pesannya semoga kegiatan
ini dapat dilakukan secara merata kepada masyarakat karena manfaatnya sangat
berasa”
e.
Septia Anyawati
“kegiatan bermanfaat selama waktu
senggang,karena dilaksanakan secara online terasa kurang maksimal”
Bedasarkan pesan dan kesan yang dituliskan
masyarakat sasaran maka dapat disimpulkan bahwa program Pelatihan Pembuatan
Vertical Garden Guna Mengurangi Rasa Bosan Saat Social Distancing Selama
Pandemi Covid-19 dirasa bermanfaat, namun dikarenakan pelaksanaannya yang
dilakukan secara online, sehingga pelaksanaan dirasa kurang optimal. Tidak
terjadi pemantauan yang intens terhadap keberlangsungan kegiatan. Selain itu
bedasarkan hasil foto yang dirimkan oleh masyarakat sasaran dapat dilihat bahwa
dalam mebuat vertical garden ini sangat bergantung pada kreatifitas
masing-masing individu, dimana dalam prakteknya masyarakat ada yang menempelkan
di dinding, di pohon, atau digantung dengan tali anyaman.
Sementara dari penulis, bedasarkan catatan
harian yang sudah dituliskan di blog. Dapat dilihat bahwa pelaksanaan kegiatan
KMbD beberapa tidak sesuai dengan proposal KMbD yang diajukan. Ada beberapa
kegiatan yang terlaksana tidak dengan sesuai jadwal, seperti misalnya terkait
pembagian bibit. Dalam pembagian bibit tidak semua bibit dapat dibagikan dalam
bentuk tanaman hidup, ada beberapa bibit yang memerlukan waktu yang lebih lama
untuk tumbuh sehingga akan susah jika disepih dan dibagikan, karena ukurannya
yang terlalu kecil. Selain itu, juga terdapat kejadian-kejadian yang
mempengaruhi keterlambatan dalam pelaksanaan kegiatan, dikarenakan kesibukkan
penulis ketika berada di rumah. Ada kegiatan orang tua yang harus dibantu, ada
upacara-upacara keagamaan seperti Dewa Yadnya (persembahyangan) dan Manusia
Yadnya (upacara tiga bulanan keponakan), sehingga ada hari-hari dimana penulis
selaku pelaksana tidak dapat melaksanakan kegiatan sesuai dengan jadwal yang di
susun dalam proposal.
Sekian untuk keberlangsungan program KMbd dengan judul Pelatihan
Pembuatan Vertical Garden Guna Mengurangi Rasa Bosan Saat Social Distancing
Selama Pandemi Covid-19.
Untuk dokumentasi secara keseluruhan dapat diakses melalui link
berikut ini
https://drive.google.com/drive/folders/1JxcTdRR6zMDSSuTrWfhErCu4b7ASY9gh?usp=sharing