Evaluasi perkembangan masyarakat sasaran dalam penggunaan aplikasi Google classroom melalui Google form (kuisioner)
- Oleh Ni Luh Putu Tresna Damayanti
- Saturday 01/08/2020
- Kelompok 20, Kelompok, Kelompok
Pada hari Jumat tanggal 31 Juli , saya memberikan kuisioner melalui google form sebagai evaluasi dari program kerja yang sudah dilakukan selama 5 Minggu ini. Saya berterima kasih kepada masyarakat sasaran yaitu peserta didik khususnya kelas XI atas partisipasinya dalam program kerja yang berjudul Pelatihan media daring google classroom bagi bagi siswa SMA kelas XI di desa Mawang, Lodtunduh, Ubud, Gianyar. Saya juga meminta maaf jika ada kesalahan kata atau tindakan selama ini.
Hasil atau temuan dari pertemuan online ini adalah respon dari peserta didik yang juga berterima kasih atas materi dan video yang telah diberikan selama ini dan akan mengisi form evaluasi segera. Saya sangat bersyukur dan menghargai tanggapan positif dari mereka atas kegiatan yang saya laksanakan selama ini.
Link jawaban/respon peserta didik melalui kuisioner google form : https://drive.google.com/drive/folders/1pMHG5QMIGmjNy8Vp01o7vGQXRxK8lPvM?usp=sharing
Kendala yang dihadapi, sejauh ini belum ada kendala yang berarti hanya respon peserta didik yang terbilang cukup lama dan pengisian kuisioner yang terbilang cukup lama. Tapi hal itu masih bisa diatasi dan mereka sudah mengisi kuisioner dengan tepat waktu.
Masukan dan saran dari saya semoga kegiatan yang saya jalankan selama ini dapat membantu peserta didik dalam pemecahan masalah terutama jika mengikuti pembelajaran di sekolah menggunakan google classroom. Diharapkan materi-materi dan video tutorial yang saya berikan disimak dengan baik agar bisa melaksanakan pembelajaran dengan baik selama masa pandemi covid-19 ini.