kegiatan tahap kedua yaitu: - menggunakan media video yang dikirimkan melalui via WhatsApp bagaimana tatacara mencuci tangan yang benar juga cara memilih masker yang tepat serta menjelaskan dampak positif dari kegiatan tersebut.
- Oleh Komang Novi Widi A
- Tuesday 14/07/2020
- Kelompok 317, Kelompok, Kelompok
Pada kegiatan kali ini penulis akan memberikan materi mengenai tatacara mncuci tangan yang tepat serta bagaimana memilih masker yang sesuai. Di tengah antisipasi menangkal Virus Corona, mencuci tangan menjadi salah satu tindakan yang direkomendasikan sebagai langkah perlindungan dasar. Badan Kesehatan Dunia (WHO) pun merilis cara cuci tangan yang baik. uci tangan 7 langkah merupakan cara membersihkan tangan sesuai prosedur yang benar untuk membunuh kuman penyebab penyakit. Dengan mencuci tangan anda pakai sabun baik sebelum makan atau pun sebelum memulai pekerjaan, akan menjaga kesehatan tubuh anda dan mencegah penyebaran penyakit melalui kuman yang menempel di tangan. Bagaimana langkah cuci tangan yang benar? Pengertian cuci tangan 7 langkah adalah tata cara mencuci tangan menggunakan sabun untuk membersihkan jari – jari, telapak dan punggung tangan dari semua kotoran, kuman serta bakteri jahat penyebab penyakit. selain itu pemerintah juga mencanangkan kegiatan menggunakan masker. namun menggunakan masker harus sesuai kondisi yang tepat. Tenaga kesehatan, orang sakit dan orang yang merawat orang sakit menggunakan masker medis. Orang sehat cukup menggunakan masker kain. hal ini dilakukan karena tidak sedikit masyarakat keliru mengenai masker yang tepat untuk digunakan.