KKN- TEMATIK DESA BELANCAN: KEGIATAN PENGEMBANGAN KETERAMPILAN PERANGKAT DESA

Hari/ Tanggal: Jumat, 21 Juli 2023 

Tempat: Kantor Desa Belancan 

Pada hari jumat, 21 Juli 2023 telah dilaksanakan kegiatan pengembangan keterampilan perangkat desa dengan tujuan untuk meningkatkan keterampilan perangkat desa dalam mengolah data pada microsoft office. Hal ini selaras dengan Visi Desa Belancan bagian Peningkatan Dibidang Pemberdayaan Masyarakat dan Lembaga Desa.   Kegiatan yang diselenggarakan oleh peserta Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) Desa Belancan ini sasarannya adalah perangkat desa/ kaur terkait yang kurang dalam menggunakan microsof office. 

Kegiatan pengembangan keterampilan perangkat desa ini dilaksanakan selama kurang lebih 2 jam, dengan rangkaian: 

1.  Menjelaskan tata cara menggunakan microsof office.

Sebelum masuk pada tahap pelatihan, yang pertama kami lakukan adalah menjelaskan gambaran umum dan tata cara menggunakan microsof office kepada perangkat desa. 

2. Pelatihan keterampilan perangkat desa 

Setelah menjelaskan tata cara menggunakan microsof office, kegiatan pelatihan dilakukan dengan perangkat desa yang langsung mengikuti pelatihan sesuai dengan tata cara yang sudah dijelaskan dengan didampingi oleh beberapa mahasiswa, sehingga pada kegiatan pelatihan ini perangkat desa yang mengalami kesulitan akan langsung diarahkan oleh mahasiswa tersebut. 

Kami berterimakasih atas partisipasi aktif dan antusiasme perangkat desa dalam kegiatan ini. Semoga kegiatan pengembangan keterampilan desa ini dapat bermanfaat demi pemberdayaan masyarakat dan lembaga Desa Belancan.






Tentang Penulis