KKN-TEMATIK DESA BELANCAN: KEGIATAN SOSIALISASI STUNTING BERSAMA BKKBN BALI

Hari/Tanggal : Selasa, 18 Juli 2023

Tempat : Balai Masyarakat Desa Belancan


Pada hari Selasa, 18 Juli 2023 telah dilaksanakan kegiatan sosialisasi stunting dengan tujuan memberikan edukasi kepada masyarakat desa Belancan tentang pentingnya pencegahan terhadap stunting

Kegiatan ini diselenggarakan oleh peserta KKNT Undiksha dengan bekerjasama dengan pihak BKKBN sebagai pemateri dalam sosialisasi tersebut.

Rangkaian kegiatan :

1. Persiapan dan Presensi Panitia

2. Presensi Undangan dan peserta sosialisasi

3. Pembukaan acara sosialisasi stunting, dan dibuka secara resmi oleh Bapak kepala desa belancan I Ketut Mendra, S.Pd

4. Pemberian Materi terkait dengan stunting oleh Ibu Desak Gde Kalpika Aditama, S.Sos dari pihak BKKBN

5. Sesi diskusi 

6. Penutupan


Kegiatan telah berjalan dengan lancar, dan dari masyarakat desa belancan sendiri sangat antusias dalam pemaparan materi tersebut. Kami sangat berterimakasih kepada pihak BKKBN yang sudah berkenan untuk menjadi pemateri dalam kegiatan sosialisasi ini dan juga untuk seluruh pihak dan masyarakat yang terlibat atas partisipasi aktif dan antusiasnya. Semoga dengan diadakan nya sosialisasi terkait stunting ini dapat mencegah adanya kasus stunting di desa belancan dan lebih membuka lagi wawasan masyarakat terkait pentingnya peranan gizi dalam tumbuh kembang anak.



Tentang Penulis