Mendiskusikan Jadwal Kegiatan Bimbingan Belajar dengan Masyarakat Sasaran
- Oleh Ni Putu Ayu Suniwiartini
- Wednesday 04/08/2021
- Kelompok 257, Kelompok, Kelompok
Pada minggu pertama pelaksanaan kegiatan bimbingan belajar lebih tepatnya pada tanggal 6 Juli 2021, penulis melaksanakan tahapan kedua program bimbingan belajar yang telah disusuk sebelumnya yaitu menyusun jadwal dan mendiskusikan jadwal mengajar dengan masyarakat sasaran. Kegiatan diskusi ini dilaksanakan secara daring melalui aplikasi WhatsApp grup yang telah dibuat sebelumnya. Penyusunan jadwal bimbingan belajar ini di sesuaikan dengan kegiatan lain yang dimiliki oleh masyarakat sasaran. Hal ini dikarenakan oleh masyarakat sasaran pada program belajar ini yang berstatus sebagai siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang memiliki tanggung jawab lainya di sekolah. Selain itu, penyusunan jadwal ini juga berdasarkan pada kesepakatan bersama, sehingga nantinya pelaksanaan kegiatan program belajar ini dapat terlaksana sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Setelah mendapatkan hasil final dari pelaksanaan diskusi yang telah dilaksanakan, penulis menyusun jadwal kegiatan bimbingan belajar yang mana dalam situasi dan kondisi tertentu dapat berubah-ubah. Tujuan dari kegiatan berdiskusi untuk penyusunan jadwal pelaksanaan kegiatan bimbingan belajar ini adalah untuk memudahkan masyarakat sasaran dalam mengikuti bimbingan belajar. Karena dengan jadwal dan waktu yang ter-arah selama kegiatan bimbingan belajar akan memudahkan proses pelaksanaan bimbingan belajar