Minggu Kelima KKN Undiksha Tembuku 2024
- Oleh Pande Putu Agus Sanjaya Putra
- Monday 19/08/2024
- TEMBUKU, TEMBUKU, Kabupaten Bangli
Pada minggu kelima pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN), kami melaksanakan kegiatan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio yang dilaksanakan di beberapa dusun di Desa Tembuku. Program ini bertujuan untuk mencegah penyebaran penyakit polio dan memastikan bahwa seluruh anak di wilayah ini mendapatkan imunisasi yang diperlukan.
Pelaksanaan PIN Polio ini dilakukan secara terjadwal di beberapa lokasi berbeda, yaitu:
1. Selasa, 13 Agustus 2024
Kegiatan imunisasi dimulai di Dusun Tembuku Kawan, dengan antusiasme tinggi dari warga yang membawa anak-anak mereka untuk mendapatkan imunisasi. KKN Undiksha bersama tenaga kesehatan setempat memastikan bahwa setiap anak yang datang mendapatkan vaksin polio sesuai standar kesehatan.
2. Rabu, 14 Agustus 2024
Hari kedua PIN Polio dilaksanakan di Dusun Tembuku Kaja. Di lokasi ini, KKN Undiksha bekerja sama dengan puskesmas setempat untuk mendistribusikan vaksin dan imunisasi polio bagi kesehatan anak-anak.
3. Kamis, 15 Agustus 2024
Pada hari Kamis, kegiatan PIN Polio dilaksanakan di dua dusun, yaitu Tegalasah dan Penida Kaja. KKN Undiksha dibagi menjadi dua kelompok untuk memastikan pelaksanaan imunisasi berjalan lancar di kedua lokasi. Meskipun dibagi, koordinasi tetap terjaga sehingga tidak ada anak yang terlewatkan dari program imunisasi ini.
4. Jumat, 16 Agustus 2024
Pada hari terakhir pelaksanaan PIN Polio, kegiatan dilaksanakan serentak di empat dusun, yaitu Tegalasah Kaja, Kedui, Tembuku Bakas, dan Tembuku Sesetan. Di hari ini, cakupan imunisasi sangat tinggi karena mayoritas anak di desa-desa tersebut berhasil mendapatkan vaksin polio.
Sepanjang pelaksanaan PIN Polio ini, KKN Undiksha berhasil menjangkau ratusan anak di Desa Tembuku. Kami bekerja sama dengan petugas kesehatan setempat untuk memastikan bahwa setiap anak mendapatkan vaksin yang diperlukan. Antusiasme dan partisipasi masyarakat dalam program ini sangat tinggi, yang menunjukkan kesadaran akan pentingnya kesehatan anak. Kami juga melihat bahwa dengan adanya kegiatan ini, hubungan antara mahasiswa KKN dan masyarakat setempat semakin erat, yang berdampak positif pada pelaksanaan program-program lainnya di masa mendatang.
Pada Sabtu, 17 Agustus 2024 yang bertepatan dengan Hari Kemerdekaan ke-79 RI, Mahasiswa KKN Undiksha Desa Tembuku ikut memeriahkan bersama dengan ST. Suka Cita Duka Winangun dusun Tegalasah Kaja. Kegiatan diawali dengan pelepasan burung oleh Bendesa Tegalasah Kaja, lalu dilanjutkan dengan senam bersama, kegiatan perlombaan, dan diakhiri dengan pengumuman juara serta pembagian hadiah.
Berikut link video kegiatan KKN Undiksha di Desa Tembuku selama pelaksanaan KKN Tahun 2024