Pemberian Informasi kepada Masyarakat Sasaran di Desa Adat Seririt Melalui WhatsApp Group mengenai Kegiatan KKNbD serta Teknis Pelaksanaan Program Kerja

Pada tanggal 5 Juli 2021, telah dilaksanakan pemberian informasi kepada masyarakat sasaran di Desa Adat Seririt melalui WhatsApp Group mengenai kegiatan KKNbD serta teknis pelaksanaan program kerja yang telah saya rancang yaitu "Pelatihan Penggunaan Microsoft Office Berbasis Daring Untuk Meningkatkan Hard Skill Siswa SMP di Desa Adat Seririt, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng". Pada sesi ini juga diikuti dengan diskusi mengenai hari, tanggal dan waktu pelaksanaan kegiatan KKNbD pada minggu pertama bersama masyarakat sasaran. Diskusi ini dilakukan dengan tujuan untuk mencegah terjadinya konflik antar jadwal pelaksanaan kegiatan KKNbD pada minggu pertama dengan jadwal pribadi masyarakat sasaran. Kegiatan yang akan dilaksanakan pada minggu pertama itu sendiri adalah kegiatan sosialisasi pengenalan beberapa aplikasi utama pada Microsoft Office yaitu Microsoft Word, Excel, dan Power Point. Serta penjelasan mengenai berbagai fasilitas dan fitur yang ditawarkan aplikasi tersebut melalui Aplikasi video conference yaitu Google Meet. Diikuti dengan sesi diskusi pada akhir pertemuan ini.



Tentang Penulis