Recap Video Dokumentasi KKN Undiksha Desa Rangdu
- Oleh KETUT ADI PRADIPTAYASA AGUSTANA
- Monday 19/08/2024
- RANGDU, SERIRIT, Kabupaten Buleleng
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Pendidikan Ganesha (UNDIKSHA) melaksanakan kegiatan pengabdian di Desa Rangdu. Kegiatan KKN ini berlangsung selama 36 Hari dengan tujuan untuk membantu masyarakat Desa Rangdu dalam berbagai aspek, termasuk pendidikan, kesehatan, pertanian, dan lingkungan.
Selama masa KKN, mahasiswa berpartisipasi aktif dalam berbagai program yang telah dirancang untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Beberapa kegiatan yang dilaksanakan antara lain:
Pendidikan dan Pelatihan
Mahasiswa mengadakan pelatihan keterampilan dan pendidikan kepada anak-anak TK maupun SD di Desa Rangdu. Materi yang diajarkan meliputi literasi digital, bimbingan belajar, serta pengenalan bahasa inggris dasar.
Kesehatan
Dalam bidang kesehatan, tim KKN mengadakan pemeriksaan kesehatan gratis, penyuluhan kesehatan, serta membantu Pekan Imunisasi Nasional Polio yang dilakukan pemerintahan.
Pertanian
Untuk mendukung pertanian desa, mahasiswa membantu dalam pelatihan terkait pembuatan pestisida alami
Program KKN di Desa Rangdu ini mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat. Melalui kerjasama antara mahasiswa dan warga desa, kegiatan ini berhasil memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Dengan berakhirnya program KKN, diharapkan ilmu dan pengalaman yang didapatkan oleh mahasiswa serta masyarakat dapat terus dikembangkan untuk keberlanjutan pembangunan desa. KKN UNDIKSHA Desa Rangdu 2024 telah berhasil mempererat hubungan antara dunia akademik dan masyarakat, membuktikan bahwa kolaborasi antara kampus dan desa dapat membawa perubahan positif.
Link Dokumentasi :