Tahap Awal Persiapan Pelaksanaan Kkn Mandiri Berbasis Daring (KMBD) Di Desa Gilimanuk, Jembrana

Hari ini pada tanggal 6 Juli 2020 secara resmi telah dimulai kegiatan Kkn Mandiri Berbasis Daring (KMBD) Tahun 2020 yang dilaksanakan oleh mahasiswa Universitas Pendidikan Ganesha.

Saya sebagai mahasiswa pelaksana kegiatan Kkn Mandiri Berbasis Daring (KMBD), sebelumnya telah melakukan kegiatan observasi secara online pada tanggal 26 Mei s/d 2 Juni 2020 yang dimana kegiatan observasi dilakukan bersama dengan masyarakat menggunakan Video Call Whatsapp dengan memberikan beberapa pertanyaan untuk menemukan permasalahan yang tengah dihadapi oleh masyarakat selama pandemi Covid-19.

Berikut link untuk bukti video call dengan masyarakat sasaran selama Observasi yang telah saya upload di Google Drive :

1. https://drive.google.com/file/d/187zzWq3QUMMTTVIqdla2Ad_kJtqLcOek/view?usp=sharing

Dimulai pada hari ini tanggan 6 Juli s/d 11 Juli 2020 saya melakukan kegiatan tahap awal pelaksanaan diawali dengan membuat grup Whatsapp bersama masyarakat sasaran sebagai media dalam pelaksanaan kegiatan ini. Selanjutnya dengan melakukan penyusunan materi yang akan berupa Powerpoint sebagai informasi tambahan mengenai Covid-19 serta akan melakukan pembuatan video tutorial pelatihan pembuatan Hand-Sanitizer secara mandiri untuk masyarakat sasaran dalam upaya pencegahan penularan Covid-19