TAHAP PELAKSANAAN II (pemberian materi mengenai produk yang bisa dipasarkan di media sosial khususnya di masa pandemi COVID 19)
- Oleh Janatul Aliah
- Thursday 16/07/2020
- Kelompok 326, Kelompok, Kelompok
Tanggal 14 -16 Juli 2020
Waktu : 09.00 WITA - Selesai
Diawali dengan pemberian materi berupa power point mengenai produk yang bisa dipasarkan di media sosial khususnya di masa pandemi COVID 19 dan dilanjutkan diskusi dengan masyarakat sasaran. Masyarakat sasaran memberikan beberapa pertanyaan yang tidak/ kurang difahami kemudian mendiskusikannya. Saya menjawab satu persatu pertanyaan dari masyarakat sasaran.
Kebingungan masyarakat sasaran dalam memulai usaha online dapat teratasi, masyarakat sasaran merasa senang dengan adanya KMbD ini, hal tersebut yang dikatakan oleh salah satu masyarakat sasaran saya.
Karena sudah tidak ada pertanyaan dari masyarakat sasaran, dilanjutkan dengan pemberian link group olshop kepada masyarakat sasaran dengan tujuan agar masyarakat sasaran tidak kebingungan mencari agen pengambilan produk. Disi lain, masyarakat sasaran bisa memulai usaha online tanpa menggunakan modal.
Selanjutnya, pertemuan dengan masyarakat sasaran ditutup dan ucapan terima kasih atas partisipasi masyarakat sasaran. Kemudian mengingatkan mereka mengenai waktu memulai pertemuan kembali di keesokan harinya dan ditutup dengan salam.
Berikut link PPT yang sudah saya buat dan saya upload di drive
https://drive.google.com/file/d/1QG64DjdCRr688cBC7-tX4dtuychSpLN1/view?usp=drivesdk