Tahap Pemberian Kuesioner Awal dan Penyuluhan Awal untuk Mengenalkan Istilah Learning Burnout kepada Masyarakat Sasaran

Pada tanggal 09 Juli 2021 sesuai dengan jadwal perencanaan pelaksanaan telah dilaksanakannya pemberian kuesioner awal mengenai Learning Burnout berupa total 30 pernyataan yang sudah dijadikan kuesioner dalam bentuk googleform. Link Kuesioner Awal dikirimkan melalui Grup WhatsApp yang telah dibuat sesuai kesepakatan sebelumnya. Masyarakat sasaran yang totalnya 5 orang telah memberikan jawabannya masing-masing mengenai pemahaman mereka terhadap Learning Burnout dan kondisi mereka saat ini melalui kuesioner awal. Tujuan dari pemberian kuesioner awal ini adalah agar mengetahui dan memastikan bagaimana kondisi Learning Burnout yang sedang dialami oleh masing-masing masyarakat sasaran. Adapun kuesioner awal mengenai Learning Burnout dapat diakses pada link berikut: https://forms.gle/MSurmZYDCUeLkiJW7 

Selanjutnya berselang beberapa hari setelah itu tepatnya pada tanggal 12 Juli 2021, telah dilaksanakannya pemberian materi mengenai pengenalan awal learning burnout berupa video pembelajaran interaktif dan power point yang telah dikirimkan pada grup WhatsApp. Adapun materi yang tercantum dalam video dan power point adalah sebagai berikut:

1. Pengertian awal mengenai Learning Burnout

2. Aspek-aspek Learning Burnout

3. Gambaran Umum mengenai cara penanganan Learning Burnout

Masing-masing masyarakat sasaran dapat mengakses power point dan video lewat materi atau link video youtube yang telah dikirimkan ke dalam grup WhatsApp. Tujuan dari pemberian power point sekaligus video pembelajaran mengenai pemahaman awal tentang Learning Burnout adalah agar masyarakat sasaran dapat memahami dan mendapatkan gambaran awal tentang Learning Burnout sebelum menerima materi-materi lainnya. Selain itu, tujuan dibuatkannya power point dan video adalah agar masyarakat sasaran memiliki kebebasan dalam menyimak materi awal entah dalam bentuk power point atau video pembelajaran interaktif.

Setelah menyimak materi awal berupa power point dan video pembelajaran interaktif, masyarakat sasaran diminta untuk memberikan tanggapan ataupun pertanyaan yang dimilikinya melalui grup WhatsApp yang telah dibuat. 


Materi awal berupa power point dapat diakses melalui link Google Drive berikut: https://drive.google.com/file/d/1_LejqgzsLKg7LsYb_mjhp_app79Q66dY/view?usp=sharing 

Materi awal berupa video dapat diakses melalui link You Tube berikut: https://youtu.be/AfqH39wFFkE