Membagikan video cara membuka, memakai, dan membuang masker yang baik dan benar di masa pandemi kepada masyarakat sasaran.

Pada hari Minggu tanggal 18 Juli 2021, kegiatan KKNbD yang dilaksanakan ialah memberikan sosialisasi secara daring dengan membagikan video mengenai cara menggunakan masker yang baik dan benar sebagai upaya pencegahan penularan virus Covid-19. Dimasa pandemi saat ini, penerapan 3M sangat diperlukan dalam kehidupan sehari-hari. Maka dari itu, setiap kalangan masyarakat tentu harus memiliki pemahaman yang baik mengenai 3M. Kegiatan KKNbD yang saya laksanakan ini ialah memberikan sosialisasi secara daring serta pelatihan secara luring kepada masyarakat sasaran mengenai cara pencegahan penularan virus Covid-19.

Sebelumnya, telah dilaksakan kegiatan pelatihan mengenai cara mencuci tangan yang baik dan benar bersama masyarakat sasaran. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengajak seluruh masyarakat sasaran untuk selalu menerapkan 3M dimasa pandemi saat ini. Kegiatan selanjutnya yang akan dilaksanakan ialah memberikan pelatihan kepada masyarakat sasaran mengenai cara membuka, memakai serta membuang masker setalah digunakan. Sebelum melaksanakan kegiatan pelatihan tersebut, penulis telah memberikan sosialisasi secara daring berupa mengirimkan video mengenai cara membuka, memakai, dan membuang masker yang baik dan benar.

Sosialisasi daring ini dilaksanakan untuk memberikan pengetahuan awal kepada masyarakat sasaran sebelum mengikuti kegiatan pelatihan secara langsung. Melalui video yang telah dibagikan oleh penulis, masyarakat sasaran dapat menyimak bagaimana cara membuka, memakai serta membuang masker yang baik dan benar di masa pandemi saat ini. Selanjutnya, pemulis akan mengajak seluruh masyarakat sasaran untuk mengikuti kegiatan pelatihan secara langsung. 

Tentang Penulis