Pelaksanaan Evaluasi Program Kerja KKNbD Undiksha 2021
- Oleh Ni Komang Ayu Krisnari Dewi
- Sunday 01/08/2021
- Kelompok 82, Kelompok, Kelompok
Pada minggu keempat dalam pelaksanaan kegiatan KKNbD di Lingkungan Menesa, Desa Adat Kampial, Kelurahan Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Provinsi Bali, kegiatan yang dilaksanakan adalah melalukan kegiatan evaluasi terhadap program kerja yang telah dilaksanakan. Kegiatan evaluasi ini dilakukan dengan meminta masyarakat sasaran (guru) untuk mengirimkan 1 hasil pembuatan video pembelajaran dan alat evaluasi pembelajaran Wordwall yang telah di buat serta melakukan evaluasi akhir atau penilaian oleh masyarakat sasaran terhadap program yang telah dilaksanakan. Dimana pengumpulan bukti hasil pelatihan yang dikirimkan oleh masyarakat sasaran berupa video pembelajaran dan alat evaluasi pembelajaran Wordwall ini dilaksanakan pada hari Senin, 26 Juli 2021. Dalam hal ini, 5 orang masyarakat sasaran yakni guru-guru di SD No. 3 Benoa mengumpulkan hasil pelatihan berupa video pembelajaran pada link Google Drive yang telah dibagikan pada Group WhatsApp. Sedangkan hasil pembuatan alat evaluasi pembelajaran Wordwall yang berupa link dari Wordwall tersebut dikumpulkan pada Group WhatsApp. Kemudian link-link Wordwall tersebut saya kumpulkan dan jadikan dalam satu file, lalu saya upload pada link Google Drive tersebut. Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini yaitu untuk mengetahui apakah program kegiatan yang telah dilaksanakan sesuai dengan tujuan yang hendak dicapai. Atau dengan kata lain, untuk mengetahui keefektifan dari program kegiatan yang telah dilaksanakan.
Sementara itu, kegiatan evaluasi akhir atau penilaian oleh masyarakat sasaran terhadap program yang telah dilaksanakan ini dilaksanakan pada hari Rabu, 28 Juli 2021. Kegiatan ini dilakukan dengan meminta masyarakat sasaran (guru) di SD No. 3 Benoa yang berjumlah 5 orang untuk mengisi kuisioner pada Google Form yang telah dibagikan pada Group WhatsApp. Yang mana tujuan dilaksanakannya kegiatan ini yaitu untuk mengetahui tanggapan dari masyarakat sasaran (guru) terhadap program kerja yang telah dilaksanakan. Dalam hal ini, kuisioner yang diberikan kepada masyarakat sasaran mendapatkan tanggapan yang positif. Masyarakat sasaran menyatakan bahwa program pelatihan yang diberikan oleh mahasiswa sangat bermanfaat. Selain itu, penyampaian cara pembuatan video pembelajaran yang telah disampaikan oleh mahasiswa saat pelatihan mudah dipahami. Sedangkan penyampaian cara pembuatan alat evaluasi pembelajaran Wordwall yang telah disampaikan saat pelatihan, 80% masyarakat sasaran menyatakan mudah dipahami dan 20% masyarakat sasaran menyatakan cukup mudah dipahami. Selain itu juga masyarakat sasaran memberikan tanggapan bahwa progam kegiatan pelatihan yang telah dilaksanakan sangat membantu dalam kegiatan pembelajaran daring. Mengenai kesan-kesan menikuti program pelatihan, secara singkat masyarakat sasaran memberikan tanggapan bahwa program pelatihan ini sangat bermanfaat dan sangat membantu dalam menambah wawasan baru mengenai media pembelajaran daring yang menarik. Sementara itu, tanggapan secara singkat mengenai kritik dan saran yaitu program pelatihan yang telah dilaksanakan sudah berjalan dengan baik namun alangkah baiknya jika bisa menerapkan program seperti ini lagi dan lebih menarik lagi. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan kegiatan KKNbD berjalan dengan baik sesuai dengan tujuan dan dapat memberikan manfaat kepada masyarakat sasaran.
- Berikut ini merupakan link Google Drive untuk pengumpulan hasil (video pembelajaran dan alat evaluasi pembelajaran Wordwall) yang telah dibuat oleh masyrarakat sasaran:
https://drive.google.com/drive/folders/1x7ZJ1Myyiphc9e_K-kFBIz7ijNyYD74B?usp=sharing
- Sementara itu, berikut ini merupakan link Google Drive untuk pengumpulan hasil evaluasi oleh masyarakat terhadap program yang telah dilaksanakan.
https://drive.google.com/drive/u/0/folders/1nK46Pch84XOm7wOkxFAwg9bUYJr-EcNW
- Berikut merupakan hasil pembuatan video pembelajaran oleh masyrakat sasaran:
1. https://youtu.be/b2pX-ZivKKA
2. https://youtu.be/qIcSbBGxIN8
3. https://youtu.be/1q49YwX6Cng
4. https://youtu.be/q4tjcdcbXjo
5. https://youtu.be/ifmd9gPOino
- Berikut merupakan hasil pembuatan alat evaluasi pembelajaran Wordwall oleh masyrakat sasaran:
1. https://wordwall.net/play/19421/778/320
2. https://wordwall.net/play/19422/668/183
3. https://wordwall.net/play/19417/325/947