Pembuatan dan Pelaksanaaan Evaluasi Kegiatan KKNbD Kepada Masyarakat Sasaran Terkait Penggunaan Aplikasi Tokopedia

Pada hari Minggu , 1 Agustus pukul 18.00, dilaksanakan pembuatan bahan evaluasi pelaksanaan KKNbD terhadap penggunaan aplikasi tokopedia menggunakan google form, kemudian linknya akan dikirimkan melalui WhatsApp Group hari senin 2 agustus 2021. Pembuatan evaluasi ini bertujuan untuk memudahkan dalam proses evaluasi dan mengetahui pendapat masyarakat terkait aplikasi tersebut . Adapun isi dari pertanyaan mulai dari kemudahan dalam menggunakan aplikasi, kendala yang dihadapi, serta saran dan kesan selama pelaksanaan KKNbD dengan program kerja e-commerce tokopedia. Berikut ini adalah link dari evaluasi penggunaan aplikasi tokopedia https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSf1ktxrCvKt-vaYIMpZZN1D_oavbqGaLA22HZXwWEa9-gaPaA/viewform?usp=pp_url. 

Pada hari Senin, 2 Agustus 2021pukul 14.00. Pada pertemuan ini dilaksanakan tahap akhir kegiatan KKNbD yaitu kegiatan evaluasi terhadap pelaksanaan KKNbD terhadap penggunaan aplikasi tokopedia dalam memasarkan produk masyarakat yang diawali dengan kalimat pembuka dan ucapan terimakasih karena telah berpartisipasi dalam kegiatan ini , kemudian mengirimkan link google form untuk dijawab oleh masyarakat. Tujuan kegiatan ini untuk mengevaluasi kegiatan KKNbD terkait penggunaan aplikasi tokopedia kepada masyarakat sasaran. Dari evaluasi tersebut baru 3 masyarakat sasaran yang menjawab, untuk 2 orang masyarakat mungkin sedang ada kesibukan yang tidak dapat diganggu . Dimana pertanyaan yang disampaikan rata-rata menjawab iya bahwa aplikasi tokopedia mudah digunakan, lalu kendala yang dialami mulai dari koneksi internet, produknya lama terjual dan untuk saran dan kesanya yang diberikan berupa doa agar pelaksanaan pelatihan lebih baik lagi. Terima Kaih 

Tentang Penulis