SOSIALISASI POLA HIDUP SEHAT Tahap Pertama

1. Definisi, Gejala, dan Cara Penularan Covid-19

a.       COVID-19 merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh jenis virus Corona baru (novel coronavirus/nCov).

b.      Gejala Covid-19 yaitu: batuk dan pilek, demam, sakit tenggorokan, letih, lesu, dan gangguan pernafasan.

c.       Cara penularan covid-19 yaitu melalui droplet (percikan seseorang ketika batuk/berbicara), kontak erat (seperti cium tangan, jabat tangan, berpelukan, ataupun cipika-cipiki), menyentuh permukaan benda terkontaminasi.

2.      Cara Pencegahan dan Penularan Covid-19 yaitu: 

a.       Mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir selama minimal 20 detik

b.      Menutup mulut dan hidung dengan masker

c.       Membersihkan tangan dengan cairan hand sanitizer berbasis alkohol

d.      Hindari berada dalam kerumunan

e.       Hindari berkumpul di tempat-tempat umum

f.        Memasak dan memanaskan makanan secara menyeluruh

g.      Hindari bersentuhan dengan binatang secara langsung

h.      Hindari memegang dan berbagi barang

i.        Hindari bersentuhan dengan orang lain

j.        Hindari melakukan perjalanan

k.      Segera berkonsultasi dengan dokter/petugas kesehatan ketika timbul gejala sakit

 

3.      Cara Cuci Tangan Yang Benar yaitu :

a.       Basahi tangan dengan air

b.      Ambil sabun secukupnya

c.       Gosok kedua telapak tangan dan punggung tangan

d.      Basahi tangan, gosok sela-sela jari kedua tangan

e.       Gosok kedua telapak dengan jari rapat-rapat

f.        Jari-jari dirapatkan sambil digosok ke telapak tangan

g.      Gosok ibu jari kiri secara berputar dalam genggaman tangan kanan, dan sebaliknya

h.      Gosokkan kuku jari kanan memutar ke telapak tangan kiri, dan sebaliknya

i.        Basuh dengan air

j.        Keringkan dengan handuk/tisu/pengering udara

k.      Matikan keran air dengan handuk/tisu

l.        Tangan bersih

 

4.      Cara Penggunaan Dan Mencuci Masker Yang Benar

a.  Bersihkan Tangan (Sebelum gunakan masker, cuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer berbasis alcohol).

b. Masker Harus  Menutupi (Pastikan bagian hidung dan mulut tertutup dengan baik tanpa ada celah antara wajah dan masker. Gunakan maksimal 4 jam).

c. Jangan Sentuh Masker (Hindari menyentuh masker ketika digunakan, jika tersentuh, kembali bersihkan tangan dengan sabun atau hand sanitizer berbasis alcohol).

d.  Buka Dari Belakang (Saat membuka masker, hindari menyentuh bagian depan, bukalah dari tali belakang, setelah selesai kembali bersihkan tangan dengan sabun dan air mengalir selama 20 detik).


Setelah satu kali pemakaian langsung cuci masker dengan cara yaitu :

      Siapkan air, bila mungkin air panas dengan suhu 60-C

      Tambahkan deterjen dan rendam masker beberapa saat

      Kucek masker hingga kotoran keluar

      Bilas dibawah air mengalir, hingga busa hilang

      Keringkan dibawah sinar matahari atau menggunakan pengering panas

      Setrika dengan suhu panas agar bakteri dan virus mati

      Masker siap digunakan 




Tentang Penulis