Day 28 KKN

Rabu, 14 Agustus 2024 Hari ini merupakan hari yang penuh makna bagi kami, mahasiswa KKN di Banjar Manikliyu, karena kami terlibat dalam dua kegiatan penting: pendampingan Program Imunisasi Nasional (PIN) Polio di Posyandu Banjar Manikliyu dan pendampingan lomba gerak jalan di SDN Manikliyu. Di pagi hari, kami memulai dengan pendampingan PIN Polio di Posyandu Banjar Manikliyu. Kami bekerja sama dengan tenaga kesehatan setempat untuk memastikan jalannya imunisasi berlangsung lancar dan teratur. Tugas kami meliputi membantu proses registrasi anak-anak yang akan diimunisasi, mendampingi mereka selama proses vaksinasi. Kehadiran kami juga membantu mengurangi kecemasan yang mungkin dirasakan oleh anak-anak dan orang tua. Kegiatan ini berjalan dengan baik, dan kami bangga dapat berkontribusi dalam upaya meningkatkan kesehatan masyarakat Banjar Manikliyu. Bersamaan kegiatan di Posyandu, kami melanjutkan dengan pendampingan lomba gerak jalan yang di ikuti SD N Manikliyu. Lomba ini diikuti oleh siswa-siswi dari berbagai kelas dan menjadi ajang untuk menumbuhkan semangat kebersamaan dan sportivitas di kalangan mereka. Kami membantu dalam persiapan peserta, memberikan motivasi, dan mendampingi jalannya lomba agar berlangsung dengan tertib dan aman. Antusiasme para siswa sangat tinggi, dan kami turut merasakan kegembiraan mereka saat mengikuti lomba. Selain itu, kami juga memberikan dukungan moril dan semangat, yang diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan diri mereka dalam bersaing. Kegiatan hari ini tidak hanya memberikan kami pengalaman berharga dalam berinteraksi dan berkontribusi langsung kepada masyarakat, tetapi juga memperkuat hubungan kami dengan warga dan siswa di Banjar Manikliyu. Semoga setiap upaya yang kami lakukan dapat memberikan dampak positif dan meninggalkan kesan baik bagi semua pihak yang terlibat.

Tentang Penulis