Edukasi Pembuatan Handsanitizer Alami

Pada  hari Senin, saya selaku pelaksana KKNbD di Desa Karueng, telah melaksanakan program kerja yang ke-4 yaitu "Edukasi Pembuatan Handsanitizer Alami", pada:

·         Hari/tanggal   : Senin, 26 Juli 2021

·         Pukul              : 15.00-17.00 WITA

·         Media             : Google Meet

Pemerintah Indonesia tidak henti-hentinya menyerukan kepada seluruh masyarakat agar mematuhi Protokol Kesehatan. Namun, hingga saat-saat darurat ini, masih banyak masyarakat Desa Karueng yang tidak peduli dengan protokol kesehatan tersebut dikarenakan keadaan ekonomi yang menurun drastis, menyebabkan banyak masyarakat tidak mampu unruk terus menerus membeli masker, handsanitizer, dan medical kit COVID-19 lainnya. Banyak pula masyarakat yang tidak memakai masker dan tidak menjaga jarak dalam menjalankan aktivitas hariannya, yang beresiko virus mudah tersebar kemana-mana. Dalam hal ini, handsanitizer menjadi barang sangat penting untuk dibawa saat bepergian dan dalam keadaan darurat yang memungkinkan kita tidak dapat mencuci tangan langsung dengan air bersih.

Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk menambah pengetahuan masyarakat mengenai cara membuat handsanitizer dengan bahan bunga lidah buaya (aloevera) secara mudah dan cepat dalam rangka pencegahan dan penanganan COVID-19. Cara membuat handsanitizer telah saya buat satu hari sebelum kegiatan. Dimulai dari menyiapkan alat dan bahan, pengambilan gambar, mengedit poster, kemudian mengunduhnya ke instagram (@kknbd2021undiksha_). Sebelum kegiatan dimulai, saya memberikan pengumuman jadwal pelaksanaan kegiatan ke grup whatsApp dan mengirimkan link instagram untuk melihat alat dan bahan yang perlu disiapkan. Kemudian meminta kepada semua masyarakat sasaran mengikuti pelatihan dan pendampingan praktek membuat handsanitizer melalui aplikasi Google Meet.

Setelah berlangsung selama 2 jam, masing-masing masyarakat sasaran telah membuat handsanitizer dengan berbahan dasar ekstrak lidah buaya. Dengan demikian, saya harap melalui kegiatan ini dapat membuka wawasan masyarakat dalam berkreatifitas. Selain itu, dengan memproduksi handsanitizer ini dapat pula menjadi bisnis rumahan masyarakat untuk menambah pendapatan di tengah Pandemi ini.