Partisipasi KKN Undiksha dalam Pekan Imunisasi Nasional 2024 di Desa Sulahan
- Oleh Kadek Meilia Dewi
- Thursday 25/07/2024
- SULAHAN, SUSUT, Kabupaten Bangli
Dalam rangka Pekan Imunisasi Nasional 2024, kelompok KKN Undiksha yang bertugas di Desa Sulahan berpartisipasi aktif dalam kegiatan imunisasi polio yang dilaksanakan di Desa Sulahan. Kegiatan ini berlangsung di beberapa dusun, dimulai pada tanggal 23 Juli hingga 25 Juli 2024.
Kegiatan imunisasi dimulai pada tanggal 23 Juli di Dusun Lumbuan. Pada hari tersebut, sejak pagi hari, para anggota KKN bersama petugas kesehatan setempat mulai menyiapkan segala sesuatu yang diperlukan untuk pelaksanaan imunisasi. Kami membantu dalam proses registrasi, pendataan anak-anak, serta memastikan jalannya kegiatan berlangsung tertib dan lancar. Antusiasme masyarakat Dusun Lumbuan sangat tinggi, terlihat dari banyaknya orang tua yang membawa anak-anak mereka untuk diimunisasi. Kami juga memberikan dukungan moral kepada anak-anak yang sedikit takut ketika akan diberikan tetes imunisasi. Kemudian pada tanggal 24 Juli, kegiatan dilanjutkan di Dusun Alisbintang. Kami kembali berperan aktif dalam membantu petugas kesehatan, mulai dari menyiapkan tempat hingga memberikan informasi kepada warga yang hadir. Puncak kegiatan imunisasi polio berlangsung pada tanggal 25 Juli di Dusun Tanggahan Peken. Hari terakhir ini menjadi penutup rangkaian kegiatan imunisasi di Desa Sulahan. Kami memastikan bahwa semua anak yang terdaftar mendapatkan imunisasi polio. Selain itu, kami juga membantu dalam memberikan edukasi kepada orang tua mengenai jadwal imunisasi lanjutan dan pentingnya menjaga kesehatan anak.
Selama tiga hari kegiatan, KKN Undiksha bekerja sama dengan petugas kesehatan dan masyarakat setempat untuk memastikan kelancaran imunisasi polio di Desa Sulahan. Kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat kesehatan bagi anak-anak, tetapi juga mempererat hubungan antara mahasiswa KKN dengan masyarakat desa. Melalui partisipasi dalam Pekan Imunisasi Nasional ini, kami berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya imunisasi dan kesehatan anak.
Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam kegiatan ini, terutama kepada warga Desa Sulahan yang telah antusias mengikuti imunisasi polio.