Perkenalan diri serta sosialisasi secara keseluruhan terkait kegiatan KknbD 2021

Pada tanggal 9 Juli 2021 kegiatan KKNbD diawali dengan memperkenalkan diri sebagai mahasiswa kkn serta mensosialisasikan kegiatan kkn secara keseluruhan mulai dari minggu pertama hingga minggu kelima seperti. Pada minggu pertama, kegiatan yang dilakukan yaitu sosialisasi kegiatan secara umum. Pada minggu ke 1 dan ke 2 kegiatan yang dilakukan yaitu sosialisasi mengenai tata cara mencuci tangan yang baik dan benar serta sosialisasi pentingnya membersihkan rumah dengan disinfektan (terutama barang-barang yang serimg disentuh). Pada minggu ke 3 kegiatan yang dilakukan yaitu dari pelaksana akan membuat video tutorial tata cara cuci tangan yang baik dan benar serta pembuatan disinfektan. Pada minggu ke 4 kegiatan yang dilakukan yaitu menyebarkan video tutorial yang sudah dibuat kepada masyarakat sasaran. Pada minggu ke 5 kegiatan yang akan dilakukan yaitu evaluasi kegiatan, yang mana saya akan menyebarkan angket evaluasi pada Whatsapp grup.